Minggu, 18 Januari 2015

Manfaat Ciplukan

KHASIAT dari Ciplukan (Physalis angulata dan P.minima) 

Ciplukan adalah sejenis tanaman yang berkhasiat obat. Selain daun, buah, batang dan akarnya pun punya daya menyembuhkan.

1. Influenza dan Sakit Influenza Tenggorokan.
Tumbuhan Ciplukan (semua bagian) yang sudah dipotong-potong seukuran 3-4 cm dijemur, lalu dibungkus agar tidak lembab lagi. Kemudian ambil kira-kira sebanyak 9-15 gram direbus, airnya diminum. Lakukan sebanyak 3 kali sehari, atau sesuai kebutuhan dan atau petunjuk resep.
Resep nomor satu bisa juga diberlakukan terhadap beberapa penyakit, seperti: batuk rejan (pertusis), bronchitis (radang saluran napas), gondongan (paroritis), pembengkakan buah pelir (orchitis).
2. Kencing manis (diabetes). Sama dengan nomor satu. Tetapi pada saat merebus, rebuslah dengan 2 gelas air, hingga tersisa 1 gelas. Setelah dingin disaring, minum sekaligus pada pagi hari. Ampasnya bisa direbus sekali lagi, guna diminum pada sore harinya.
3. Sakit paru-paru. Sama dengan nomor satu. Saat merebus, gunakan 3-5 gelas air. Setelah mendidih, dinginkan dan saring, minum airnya 3 kali sehari.
4. Ayan. Buah Ciplukan 8 – 10 butir dimakan setiap hari.
Selain untuk penyakit dalam, Ciplukan juga bisa digunakan sebagai obat luar.
Cara pemakaiannya:
1. Bisul. Daun Ciplukan sebanyak 1/2 genggam dicuci bersih lalu digiling halus. Turapkan pada bisul, lalu dibalut. Diganti 2 kali sehari
2.Borok. Daun Ciplukan sebanyak 1/2 genggam dicuci lalu digiling halus. Tambahkan air kapur sirih secukupnya, lalu diturapkan ke borok. Ganti 2 kali sehari.

Kandungan Kimia yang terdapat dalam ciplukan adalah:
1. buahnya mengandung vitamin C, asam sitrun, fisalin, zat gula, tanin, kriptoxantin, asam malat, dan alkaloid.
2. akar dan batangnya mengandung saponin dan flavonoid
3. daunnya mengandung polifenol dan asam klorogenat.
4. kulit buah mengandung senyawa C27H44O-H2O
5. bijinya mengandung elaidic acid.
Ciplukan raksasa berwarna ungu.
  
Khasiat dan Manfaat Buah Ciplukan bagi Kesehatan Tubuh
Physalis peruviana (Kapstachelbeere)-2
Tumbuhan ini aslinya dari Amerika Selatan, meskipun ada juga yang menyebut Eropa sebagai tanah asalnya. Dalam bahasa Inggris disebut Physalis (Physalis alkekengi). Begitu mudah tumbuhnya, kini ia dapat ditemukan di lima benua. Penampilannya unik karena buahnya bersembunyi di balik kelopak bunga yang menggelembung seperti lampion sehingga diberi sebutan Chinese lantern.   

Ciplukan/Ceplukan
Kata om wikipedia nama latinnya Physallis angulata Linn. atau Physallis minima Linn. Rasanya manis-manis asem gimanaaaa gitu. Pohonnya pendek, biasanya tumbuh liar dilereng-lereng tepi sungai, pinggir selokan dan kebun / tanah-tanah kosong yang tidak terlalu becek. Ini favorit saya kalau ikut papa ke kebun. Kenakalan saya biasanya terekam dengan udah dibukanya kelopak yang menutupi buah, padahal udah tahu belum mateng:p
13498711671006732221
"Ceplukan Rambut"  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar